Keutamaan ilmu

Ketika sahabat Ali bin Abi Thalib Ra ditanya tentang mana yang lebih utama antara ilmu dan harta, maka beliaupun menjawab:
*"ilmu lebih utama daripada harta, ilmu adalah pusaka para nabi, sedang harta adalah pusaka fir'aun dan Qarun"
*"ilmu lebih utama daripada harta, karena ilmu itu akan menjagamu sementara harta justru engkau yang harus menjaganya"
*"ilmu lebih utama daripada harta, karena pemilik harta bisa mengaku menjadi tuhan akibat harta yang dimilikinya, sedang orang berilmu justru mengaku sebagai hamba"
*"ilmu lebih utama daripada harta, karena di akhirat nanti pemilik harta akan dihisab, sementara pemilik ilmu akan memperoleh syafa'at."
*"harta itu jika engkau berikan bisa jadi akan berkurang, sebaliknya ilmu jika engkau berikan akan bertambah."
*"Pemilik harta itu musuhnya banyak, sedangkan pemilik ilmu temannya banyak."
*"harta akan hancur berantakan karena lama ditimbun zaman, sementara ilmu tak akan rusak dan musnah walau ditimbun zaman."
*" Harta membuat hati seseorang menjadi keras, sedangkan ilmu membuat hati menjadi bercahaya."
Saudaraku sekalian, segala sesuatunya harus dimulai dengan ilmu, yaitu pengetahuan atas baik atau buruknya dampak yang kita lakukan jika melakukan sesuatu, demikian juga saat kita ingin beramal atau beribadah. Dengan adanya ilmu sebelum amal, kita akan dijauhkan dari segala kesalahan-kesalahan maupun perbuatan bid'ah dalam beribadah.
Meski demikian, bukan berarti harta itu tidak penting atau tidak berharga. Malah tujuan kita menuntut ilmu salah satunya adalah untuk memperoleh harta. Dengan harta kita dapat memperbanyak amal sedekah kita, dengan harta kita dapat melengkapi rukun islam yang ke lima yaitu ibadah haji dan dengan harta pula kita dapat memperkuat kedudukan kita dan islam di muka bumi ini. Harta yang baik adalah harta yang barokah, untuk mendapatkan harta yang barokah dan membedakannya dengan yang tidak barokah tentu juga diperlukan ilmu. Jadi ilmu dulu baru amal dan harta, keduanya harus saling melengkapi. Karena ilmu yang tidak diterapkan maupun disampaikan juga akan menjadi alasan kita dimasukkan kedalam neraka.
Wallahu 'alam bishawab
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Assalamualaikum...
EmoticonEmoticon